Vertigo dan Gejalanya

November 27, 2015
Author : Integra


vertigo

Vertigo merupakan suatu gejala dengan sensasi diri sendiri atau sekeliling terasa berputar. Ada kondisi vertigo yang ringan serta tidak terlalu terasa dan ada yang parah sehingga menghambat rutinitas.  Penyebab penyakit vertigo yang terjadi pada dasarnya keseimbangan tubuh dikendalikan oleh otak kecil yang mendapat informasi mengenai posisi tubuh dari organ keseimbangan di telinga tengah atau mata. Vertigo biasanya timbul akibat gangguan penglihatan. Gangguan pada otak kecil yang mengakibatkan vertigo jarang sekali ditemukan. Namun, kurangnya pasokan oksigen ke otak dapat pula menyebabkan vertigo.

Vertigo bisa berlangsung hanya beberapa saat atau bisa berlanjut sampai beberapa jam bahkan bilangan hari. Vertigo bisa terjadi pada saat melakukan perjalanan jauh, naik kendaraan di jalan yang brliku. Namun terkadang vertigo hanya disebabkan oleh stress.

Gejala yang muncul kepala akan terasa sangat pusing hingga terasa berputar sat berbaring, berdiri atau memutar kepala dengan cepat. Gejalanya juga kerap kali berupa keseimbangan tubuh yang buruk disertai mual dan muntah, telinga mulai berdengung dan ada gerakan bola mata.

Penyakit ini dapat disebabkan oleh beberapa kondisi, di antaranya adalah:

  1. Penyakit gangguang sistem

Gangguan system saraf pusat yang terjadi karena beberapa penyakit seperti multiple sclerosis, kerusakan leher, tumor, atau stroke yang bisa menyebabkan munculnya vertigo.

  1. Gangguan penglihatan

Mata selain untuk melihat juga dapat membantu dalam fungsi keseimbangan tubuh. Sehingga semua masalah yang terjadi pada penglihatan Anda dapat mengakibatkan gangguan keseimbangan dan memicu terjadinya vertigo.

  1. Faktor lain

Factor lain yang dapat menjadi penyebab munculnya gejala vertigo adalah perasaan cemas akibat dari pengaruh alcohol, terhisap zat kimia yang ada di sekitar kita, berada dalam ruangan yang tertutup dan terlalu panas.

  1. Posisi tidur

Bantal yang digunakan untuk kepala yang terlalu rendah atau yang terlalu tinggi bisa mempengaruhi munculnya penyakit vertigo yang ada pada diri Anda. Apalagi jika Anda bangun tidur dan langsung berdiri dengan cepat Anda akan langsung merasakan vertigo.