Sarapan pagi tidak boleh disepelekan begitu saja. Pasalnya banyak orang masih menyepelekan pentingnya sarapan pagi. Padahal menurut beberapa studi dan penelitian, para ahli mengatakan bahwa manfaat sarapan pagi antara lain memberikan energi untuk memulai hari baru, pengendalian berat badan dan meningkatkan konsentrasi dan kinerja. Lebih lengkap berikut berbagai manfaat sarapan pagi bagi kesehatan tubuh:
Meningkatkan daya tahan tubuh
Mereka yang rajin sarapan pagi berisiko lebih rendah untuk mudah lelah, merasa lemas dan kehilangan kesadaran karena perut sudah diisi dengan makanan yang bernutrisi tinggi. Sarapan pagi sangat cocok untuk Anda yang memiliki riwayat kesehatan anemia, maag dan lain sebagainya.
Meningkatkan kecerdasan otak
Manfaat sarapan pagi bagi kecerdasan otak bisa saja terjadi jika Anda mengkonsumsi makanan 4 sehat dan 5 sempurna. Pastikan jika semua bahan makanan yang Anda gunakan berada dalam kondisi terbaik karena kondisi bahan makanan juga memengaruhi kecerdasan otak kita.
Mengurangi Lemak Perut
Jika seseorang sudah sarapan, maka besar kemungkinan ia tidak suka mengemil junk food secara berlebihan seperti permen dan soda sehingga mengurangi jumlah lemak perut dan mencegah kenaikan berat badan.
Mencegah diabetes
Studi menunjukkan bahwa orang yang sarapan memiliki 32% lebih kecil kemungkinan untuk terkena diabetes pada usia yang lebih tua dibandingkan dengan mereka yang tidak sarapan. Hal ini karena orang yang tidak sarapan pagi akan lebih resisten terhadap insulin. Resistensi insulin meningkatkan risiko terkena diabetes.
Menurunkan kadar kolesterol
Untuk menurunkan kadar kolesterol tinggi di dalam darah, biasakanlah untuk sarapan pagi. Pilih makanan yang sehat dan rendah kolesterol, kalau bisa olah masakan Anda tanpa menggunakan minyak sayur.
Menekan Makan Berlebih
Orang yang melewatkan sarapan pagi lebih cendrung cepat merasa lapar sehingga akan makan dengan porsi yang banyak ketika bertemu dengan makanan. Hal ini menyebabkan peningkatan kadar gula darah dan berat badan cepat naik. Lain halnya ketika seseorang yang sudah sarapan di pagi hari, karena ia akan mendapatkan kesetabilan metabolisme dan cenderung untuk tidak mengkonsumsi banyak kalori.